Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Contoh Resume Video Inspirasi PMM Tugas Pelatihan PembaTIK Level 1 Tahun 2024

contoh-resume-video-inspirasi-pmm-pembatik-level-1

Resume Video Inspirasi 

Platform Merdeka Mengajar


“Memahami Minat dan Bakat Siswa”


Memahami minat dan bakat siswa sangat penting, terutama bagi seorang guru. Namun, hal tersebut juga tidak lepas dari peran orangtua yang benar-benar mampu mendukung dan mengarahkan anak-anaknya. Setiap siswa terlahir memiliki kemampuan yang berbeda dibanding satu sama lainnya. Untuk itu, kita sebagai guru wajib memahami perbedaan ini. Secara sederhana, guru tidak berhak memaksa minat dan bakat siswa, biarkan anak mencari dan menggali potensi dirinya. 

Meskipun minat dan bakat siswa lebih kepada pengembangan individual, namun karena kita sebagai guru yang hidup di lingkungan pendidikan maka wajib untuk membimbing siswa sesuai dengan minat dan bakatnya. Apabila seorang siswa memiliki minat yang kuat dalam suatu hal, maka ia cenderung lebih termotivasi untuk belajar.

Lalu, seberapa pentingkah kita sebagai guru memahami minat dan bakat siswa? Dengan memahami hal tersebut, kita dapat merancang pembelajaran sesuai dengan minat dan bakatnya. Siswa akan lebih diakui dan dihargai sehingga menumbuhkan kepercayaan diri, dengan begitu ia akan terus mengasah kemampuannya. Tentunya, dengan memahami minat dan bakat siswa, guru akan mudah dalam memberikan bimbingan karir yang lebih efektif. 

Dalam video inspirasi dari Platform Merdeka Mengajar, saya melihat bagaimana peran orangtua dalam menentukan masa depan anaknya. Ada perbedaan keinginan anak dengan orangtua, dimana anak memiliki keinginan untuk mendalami bidang Sinematografi setelah lulus SMA nanti. Sedangkan, orang tuanya tidak setuju karena akan ia jadikan seorang dokter. Apabila ini dibiarkan, maka ada ketidaksesuaian antara anak dengan orangtua sehingga akan muncul masalah, terutama pada diri anak. 

Menurut saya, akan ada dampak serius apabila kita memaksa minat dan bakat siswa tidak sesuai keinginan, terutama dalam perkembangannya. Salah satunya yaitu penurunan motivasi dan prestasi siswa. Mereka akan merasa kehilangan minat karena fokus yang berkurang. Karena awalnya merupakan paksaan, maka akan muncul rasa tidak percaya diri sehingga sulit untuk berkembang terutama bakat yang dimilikinya. Dengan kata lain, potensi dirinya yang harusnya muncul akhirnya akan terpendam. 

Agar tidak seperti kisah dalam video, kita sebagai guru harus sedini mungkin untuk dapat mengidentifikasi minat dan bakat siswa, misalnya melalui tes minat, wawancara, ataupun observasi. Setelah kita mengetahuinya kemudian saatnya kita memberikan dukungan dengan memfasilitasi pengembangan dirinya. Karena hal ini berhubungan dengan masa depan anak, maka perlu disampaikan kepada orangtuanya agar tidak terjadi perbedaan harapan dengan anak. Apapun pilihan anak, sebaiknya orangtua memberikan dukungan penuh. Dengan memahami dan menghargai perbedaan, kita dapat membantu siswa mencapai potensi maksimal mereka.


Post a Comment for "Contoh Resume Video Inspirasi PMM Tugas Pelatihan PembaTIK Level 1 Tahun 2024"